Merubah Sinyal HP Android Xiaomi agar Mantap di Sinyal 4g

Daftar Isi [Tampil]
Terkadang kita merasa sangat kesal atau kecewa saat sedang asyik-asyiknya bermain game online atau nonton youtube tiba-tiba mengalami lag; gangguan pada jaringan internet sehingga menyebabkan koneksi lambat/macet. Ternyata setelah diperiksa penyebabnya adalah sinyal smartphone yang tadinya 4G tiba-tiba berubah menjadi 3G atau lebih parahnya turun menjadi sinyal E atau Edge

Kenapa hal ini bisa terjadi? penyebab utamanya adalah dikarenakan terjadinya penurunan kualitas sinyal yang terjadi biasanya disebabkan oleh kondisi cuaca seperti angin ataupun hujan. Sehingga sinyal 4G atau LTE yang kita pakai mengalami penurunan sinyal. Ketika terjadi penurunan kualitas sinyal di jaringan 4G, maka otomatis sinyalnya akan beralih ke kualitas yang jaringan sinyalnya lebih bagus. Seperti sinyal 3G atau sinyal 2G/Edge. 

Lalu bagaimana cara mengunci sinyal atau jaringan tersebut agar tidak otomatis berpindah atau tetap berada di jaringan 4G? Cara mengunci sinyal di jaringan 4G cukup gampang dan cara ini juga bisa dilakukan untuk semua jenis merk hp android atau smartphone. 


Berikut langkah-langkah mengunci sinyal smartphone atau hp Android agar tetap berada di jaringan 4G/LTE, baik itu smartphone merk Xiaomi, Asus, Samsung, Oppo, Vivo, Realme, dll.



Cara mengunci Sinyal 4G di hp android
Sinyal 4G


1. Langkah Petama

- Pastikan HP sahabat sudah mendukung Jaringan 4G atau LTE, k

- Kartu atau sim card yang digunakan sudah 4G 
- Pastikan juga Sahabat punya paket data 

Setelah syarat diatas dirasa cukup, sekarang kita langsung saja ke langkah berikutnya.



2. Langkah Kedua


Untuk HP Xiaomi: 

1. Buka "Pengaturan/setelan/setting"

2. Pilih "Tentang Ponsel/About Phone"

3. Klik/Touch/Sentuh "Penyimpanan Internal" Sebanyak 5x maka akan muncul: Informasi Telepon1, Informasi Telepon2, Informasi Baterai dll.

4. Pilih salah satu "Informasi Telepon" (Tergantung SIM Card mana yang sahabat pakai untuk paket data)

5. Setelah Sahabat Pilih Informasi Telepon Maka Akan Muncul IMEI, Nomor Telepon, Jaringan dll. Nah di bagian ini sobat cari form yang ada isian, biasanya isinya: WCDMA Prefered, LTE/WCDMA dll. Sahabat cari dan pilih LTE Only.  Maka otomatis sinyal atau jaringan di HP Xiaomi sahabat akan mantap di sinyal 4G atau LTE dan tidak akan berubah-ubah.

Lalu bagaimana cara mengunci sinyal 4G atau LTE di Smartphone Android selain HP Xiaomi?

Untuk Smartphone merk samsung, realme, vivo, oppo dll, berikut langkah-langkah untuk mengunci sinyal di jaringan 4G/LTE:

  1. Di menu Panggilan/Telepon sahabat ketikkan *#*#4636#*#* , tapi ada juga yang menggunakan #*#*3636#*#*. ( Jika tidak berhasil, cobalah untuk mengikuti kedua langkah tersebut)  
  2. Setelah selesai kemudian otomatis akan muncul menu seperti HP Xiaomi diatas, yaitu;
  3. Informasi Telepon1, Informasi Telepon2, Informasi Baterai dll.
  4. Pilih salah satu "Informasi Telepon" (Tergantung SIM Card mana yang dipakai untuk penggunaan  paket data)
  5. Setelah Pilih Informasi Telepon, maka akan muncul IMEI, Nomor Telepon, Jaringan dll. 
  6. Cari form/kolom yang bertuliskan : WCDMA Prefered, LTE/WCDMA atau tulisan yang berhubungan dengan keterangan sinyal. 
  7. Di bagian tersebut, cari dan pilih LTE Only.  
  8. Setelah dipilih, maka otomatis sinyal atau jaringan di HP Android atau smartphone akan mantap di sinyal 4G atau LTE dan tidak akan berubah-ubah. 
(Cara ini juga bisa di pakai di smartphone merk Xiaomi)

Baca juga :


Klo sahabat mengikuti langkah-langkah diatas dengan benar, mudah-mudahan Merubah sinyal atau mengunci sinyal 4g LTE akan berhasil. Mungkin masih ada cara-cara lain yang bisa digunakan untuk mengunci sinyal 4 g LTE. Tapi untuk sementara mungkin itu saja yang bisa saya share. Jika ada kendala atau tambahan silahkan tulis di kolom komentar.

Semoga bermanfaat...!!!

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel